banner 728x90
Berita  

Membaca Senyap, Salah Satu Budaya Literasi SMKN 2 Rantau Utara  

Labuhanbatu– Metro24Sumut.com

Geliat literasi Membaca Senyap di SMKN 2 Rantau Utara Merupakan Program Kepala Sekolah Bapak Khoyan Nasution,S.Pd, kegiatan literasi yang diikuti oleh seluruh siswa-siswa. Dan salah satu bentuk kegiatan dari budaya literasi di satu-satunya Sekolah Menengah Kejuruan Unggulan yang ada di Labuhanbatu dengan literasi membaca senyap. Kegiatan ini di laksanakan di sekolah SMKN 2 Rantau Utara Jl, W.R Supratman No.1 Padang Matinggi, Rantau Utara, Labuhanbatu, Sumatera Utara, Jumat (08/09/2023), yang bertepatan Hari Literasi.

Membaca senyap adalah kegiatan membaca buku selama satu jam pelajaran pada jam pertama. seluruh Siswa-siswa membiasakan membaca buku berkualitas dengan tidak melakukan kegiatan lain sehingga tercipta suasana senyap yang nyaman untuk membaca di kelas masing-masing.

Kepala Sekolah SMKN 2 Rantau Utara Khoyan Nasution,S.Pd di wakili Romauli simanjutak,S.Pd selaku Wakasek Kurikulum melakukan pemantauan ke hampir seluruh kelas untuk memastikan semua kelas melakukan budaya literasi senyap membaca ini dengan baik. Kegiatan membaca senyap langsung di bawah bimbingan wali kelas dan guru kelas masing-masing. Dan saya hanya memastikan bahwa ketersediaan buku di semua kelas sudah memenuhi.

Beliau juga menyampaikan, “ Kegiatan literasi membaca senyap ini dalam rangka menyemarakkan hari Literasi yang jatuh pada ini tanggal 08 September 2023.

“ Guru, siswa dan tenaga pendidik selama 15-30 menit sebelum pelajaran di mulai di lingkungan sekolah melakukan literasi membaca senyap. Agar siswa-siswi ini membaca buku dari berbagai sumber baik dari buku pelajaran ataupun internet sehingga agar menambah ilmu pengetahuan, ”katanya.

Dalam melaksanakan kegiatan ini untuk kedepannya mendukung peningkatan literasi gemar membaca siswa-siswi secara berkelanjutan. Setelah siswa-siswi membaca nanti mereka akan menjelaskan dan menceritakan apa yang di bacakannya, agar anak didik kedepannya di harapkan agar gemar membaca.” tutupnya. ( Redaksi )

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif